GTA Online Akan Dapatkan Konten Eksklusif Untuk PS5, Xbox Series X dan PC Tahun Depan
Rockstar ingin menjadikan para pemain GTA Online mendapatkan manfaat untuk merangkul konsol generasi berikutnya. Take-Two, perusahaan induk dari developer GTA Online – Rockstar, mengungkapkan sebuah berita menarik dalam bagian earning call kuartal pertamanya bahwa game mereka akan mendapatkan konten eksklusif baru untuk versi next-gen di Playstation 5, Xbox Series X dan tentunya PC.
Konten baru ini nantinya akan hadir pada sekitar tahun 2021. GTA 5, tentunya juga sudah diumumkan akan dirilis untuk Playstation 5 dan versi Xbox Series X akan menyusul, dan game ini akan dirilis pada paruh kedua tahun ini. Versi standalone GTA Online juga akan dirilis pada periode yang sama pada konsol generasi berikutnya.
Sang publisher ini tidak menyebutkan secara spesifik tentang apa saja konten yang dapat diharapkan oleh para penggemarnya, tetapi jika mengingat kembali konten-konten eksklusif yang hanya dirilis untuk pemain PS4 dan Xbox One yang juga dapat mentransfer akun mereka dari konsol last-gen menuju next-gen. Awalnya, konten eksklusif tersebut berupa senjata dan kendaraan baru, misi dan aktivitas baru.
Sudah jelas, GTA versi Playstation 4 dan Xbox One akan mendapatkan konten yang tidak hadir di PS3 dan Xbox 360, sebagai versi current-gen yang menjadi prioritas utama dan menjadi rilis utama yang didukung oleh Rockstar.
Sebagai bagian pengungkapan pendapatan, Take-Two juga mengumumkan meskipun mereka menawarkan GTA V secara gratis di Epic Games Store, GTA 5 justru mendapatkan pendapatan yang lebih tinggi lagi ssejak saat itu, tidak lupa juga dengan peningkatan pendapatan dari GTA Online serta pemain baru dalam periode yang sama.
Sumber: VG247