Hogwarts Legacy Versi PS4, dan Xbox One Ditunda
Game Hogwarts Legacy untuk konsol PlayStation 4 dan Xbox One kembali lagi ditunda, kali ini versi untuk kedua konsol tersebut akan dirilis pada tanggal 4 April mendatang, sedangkan untuk versi konsol Nintendo Switch akan dirilis pada tanggal 25 Juli mendatang.
Akun Twitter resmi game ini membagikan postingan mengenai penundaan tersebut bersamaan dengan tanggal perilisan versi Nintendo Switch, namun tidka menyebutkan alasan mengapa pihak developer mengambil langkah untuk menunda perilisan versi generasi konsol sebelumnya. Untuk versi PlayStation 5 dan Xbox Series dari Hogwarts Legacy akan tetap dirilis sesuai dengan rencana, yakni 10 Februari.
“Pihak developer tengah mencari cara untuk menghadirkan game tersebut, dan kami ingin menghadirkan pengalaman game terbaik diseluruh platform,” ungkap cuitan akun Twitter Hogwarts Legacy.
Hogwarts Legacy will launch on April 4, 2023 for PlayStation 4 and Xbox One and on July 25, 2023 for Nintendo Switch. The team is looking forward to bringing you the game and we want to deliver the best possible game experience across all platforms.
— Hogwarts Legacy (@HogwartsLegacy) December 13, 2022
Pengumuman tersebut menjadi penundaan kedua untuk Hogwarts Legacy yang awalnya diperkirakan untuk dirilis pada musim liburan tahun ini, sebelum akhirnya ditunda ke bulan Februari tahun depan.
Sang developer, Avalanche Software telah membagikan sedikit demi sedikit mengenai hal-hal yang akan ditemukan oleh para gamer di dalam game tersebut, seperti menampilkan quest Hogsmeade, sapu terbang, dan dark magic di Hogwarts.
Salah satu perbincangan terbesar mengenai game ini adalah hubungannya dengan penulis Harry Potter J.K. Rowling yang sempat menjadi kontroversi mengenai pendapatnya atas transgender.
Sumber: IGN