Horizon Zero Dawn Remaster PS5 Tengah Dikembangkan Bersama Sebuah Game Multiplayer

Sebuah remaster untuk game Horizon Zero Dawn yang dirilis di tahun 2017 dikabarkan tengah dikembangkan untuk konsol PlayStation 5 bersamaan dengan sebuah game multiplayer baru untuk PS5, dan juga PC.

Sejauh ini masih belum diketahui apakah Horizon Zero Dawn akan mendapatkan remake sepenuhnya seperti game The Last of Us Part 1 atau hanya sebuah remaster saja, namun sejumlah detail yang ditemukan tampaknya lebih mengarah ke remaster. Diklaim bahwa versi baru ini akan menambahkan fitur aksesbilitas, mode grafis, dan peningkatan quality of life.

Horizon Zero Dawn sendiri yang dirilis di PC pada tahun 2020 kemarin telah menghadirkan sejumlah fitur tersebut, namun tidak dianggap sebagai sebuah remaster atau remake dari game originalnya di PS4.

Remaster ini, lebih mirip dengan versi The Last of Us Part 1, yang kemungkinan akan menjadi bagian dari rencana Sony untuk melakukan remaster sejumlah game mereka yang diadaptasi menjadi seri TV atau film. Sony sendiri secara resmi mengumumkan sebuah seri Horizon untuk Netflix, dan kemungkinan langkah remaster ini adalah sebuah cara untuk meningkatkan kembali ketertarikan para gamer akan game tersebut ketika seri Netflix-nya telah dimulai, sama seperti yang dilakukan Cyberpunk: Edgerunner untuk Cyberpunk 2077.

Bersamaan dengan berita remake atau remaster, sejumlah laporan mengklaim bahwa Guerrilla Games tengah mengerjakan sebuah game multiplayer Horizon untuk PS5, dan PC.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More