Leaker Sebut Tidak Ada Game Spyro Yang Sedang Dibuat
Seorang leaker yang cukup terpercaya memberikan sebuah komentar mengenai rumor bahwa sebuah game Spyro tengah dikembangkan, namun komentar tersebut tidak berisikan kabar yang baik.
Sejumlah rumor sebelumnya telah bermunculan, yang menyebutkan bahwa franchise tersebut akan mendapatkan game baru setelah Spyro Reignited Trilogy. Namun rumor tersebut tampaknya tidak mengetahui apa yang tengah terjadi dengan franchise itu, terlepas dari kesuksesan remaster tersebut. Jika apa yang disebut oleh leaker ini benar, maka rumor tersebut tidak dapat diandalkan sama sekali.
Pernyataan tersebut dibagikan oleh Sylux, seorang leaker yang cukup terpercaya. Sylux sendiri mendapatkan pertanyaan mengenai pendapatnya atas game Spyro yang diruorkan tersebut. Sylux kemudian memberikan pernyataan langsung dengan menyebutkan bahwa sejuh ini tidak ada game Spyro yang dikembangkan atau pada tahun 2020 kemarin. Namun tidak menyinggung aspek lainnya dari rumor tersebut.
I have been asked to give my thoughts on this by a couple of you. No new Spyro title was in development in 2020. https://t.co/VDjXtnhIo7
— Sylux (@Syluxhunter) December 21, 2022
Rumor terbaru ini sendiri berasal dari YouTuber bernama Candianguyehh, yang menyebutkan bahwa ia mendapatkan kabar sebuah game Spyro baru tengah dikembangkan pada tahun 2020. Namun perlu diketahui bahwa sang YouTuber sendiri menyebutkan bahwa hal tersebut secara teknis spekulatif.
Pada sisi lainnya, Sylux sepenuhnya membantah rumor dari sang YouTuber. Tentunya jika apa yang dirumorkan ini adalah tidak benar, maka seluruh spekulasi yang ada tidaklah penting lagi. Tanpa informasi lainnya, tidak diketahui apakah sebuah game Spyro benar-benar telah dikembangkan dan kemudian dibatalkan, atau terdapat sebuah game yang tengah dikembangkan di tahun 2021 atau setelahnya.
Toys for Bob sendiri kemungkinan akan mengumumkan sebuah game Spyro baru jika mereka benar-benar tengah mengembangkannya. Namun kemungkinan juga mereka sedang sibuk dengan Crash Team Rumble.
Untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.