Microsoft Buang Redfall Versi PlayStation 5
Ternyata game Redfall yang merupakan game eksklusif Microsoft awalnya telah dikembangkan juga untuk konsol PlayStation 5 sebelum akhirnya Microsoft mengakuisisi Bethesda. Dan tentunya karena mereka sudah memiliki studio tersebut maka Microsoft langsung membatalkan versi PlayStation 5, dan membuat game tersebut menjadi eksklusif untuk Xbox saja.
Dalam sebuah wawancara dengan IGN France, Harvey Smith dari Arkane menjelaskan bahwa “Kami dibeli oleh Microsoft, dan merupakan sebuah perubahan yang sangat besar. Mereka mengatakan ‘tidak ada PlayStation 5. Kini kita membuat Game Pass, Xbox dan PC.’”
Awalnya, Redfall direncanakan untuk dirilis di seluruh platform, Smith mengatakan bahwa pihak studio tidak mempermasalahan keputusan tersebut. Ia melanjutkan, “Dukungan dari Game Pass dan kurangnya satu platform, kurangnya satu kompleksitas. Dan Game Pass memiliki banyak orang yang dapat memainkannya. Game tersebut bisa menjadi game terbesar kami karena 30 juta pengguna Game Pass.”
Karena Microsoft telah mengakuisisi Bethesda maka game Starfield dan Redfall akhirnya diumumkan menjadi ekskusif Microsoft namun masih tetap menghormati kesepakatan eksklusifitas Deathloop dan Ghostwire: Tokyo di PlayStation 5, namun Redfall versi PlayStation 5 dibatalkan. Hal ini cukup menarik dan cukup dipahami mengapa Sony tidak mempercayai Microsoft.
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.