Microsoft Pastikan Tahun Depan Jadi Tahun Menarik Xbox
The Game Awards telah selesai dan sedikit sekali pengumuman mengenai Microsoft dan Xbox. Tentunya para gamer dari platform tersebut khawatir, dan eksekutif marketing Aaron Greenberg membalas dengan memastikan bahwa Xbox memiliki tahun yang luar biasa pada di 2023 nanti.
Ketika ditanya mengapa tidak menampilkan berbagai game di The Game Awards, Greenberg menyebutkan bahwa “timing adalah kuncinya”, mengindikasikan bahwa Microsoft menahan pengumuman untuk nanti, di tanggal yang telah direncanakan mereka. “Namun jangan khawatir, kalian tidak perlu menunggu lama mengenai hal selanjutnya dari kami.”
We have a lot planned to show and share about an incredibly exciting year ahead for 2023. Appreciate folks are eager to learn and see more. Timing is always key, but don’t worry you will not have to wait too long for what’s next from us. 🙏🏻💚 https://t.co/d1dca2i2Nt
— Aaron Greenberg (@aarongreenberg) December 9, 2022
Sejumlah orang beranggapan bahwa Microsoft kemungkinan akan mengumumkan tanggal perilisan untuk Redfall dan Starfield pada acara The Game Awards atau mengungkap konten baru untuk Halo Infinite, atau berbagai hal lainnya. Sayangnya meski acara The Game Awards menghadirkan pengumuman besar seperti Death Stranding 2, namun sayangnya para penggemar Xbox tidak mendapatkan pengumuman besar lainnya.
Game As Dusk Falls, yang diterbitkan oleh Xbox Game Studios memenangkan penghargaan untuk Games for Impact, dan saat ini telah tersedia XBox Game Pass.
Sumber: Gamespot