Nama Resmi Film Resident Evil Diungkap
Nama untuk film Resident Evil yang akan segera hadir nanti akhirnya diungkap. Nama resmi film tersebut adalah Resident Evil: Welcome to Raccoon City. Sutradara film tersebut, Johannes Roberts mengungkap informasi ini pada acara online SXSW, saat dalam sebuah wawancara dengan pihak IGN.
Film Resident Evil: Welcome to Raccoon City mengmabil inspirasi dari game pertama dan kedua dari Resident Evil, yang bertempat pada tahun 1998. Para penonton yang telah memainkan kedua game tersebut akan merasa familiar dengan setting film ini seperti police department, the mansion, dan Raccoon City itu sendiri. Para karakter dari game juga akan dihadirkan dalam film ini juga. Hal ini termasuk Jill Valentine, Leon S. Kennedy, Chris Redfield, Claire Redfield, dan Albert Wesker. Seperti yang bisa kalian bayangkan, kelima karakter ini akan menghadapi kengerian serangan zombie yang ada di seluruh kota.
Film ini menghadirkan Kaya Scodelario sebagai Claire Redfield, Hannah John-Kamen sebagai Jill Valentine, Robbie Amell sebagai Chris Redfield, Avan Jogia sebagai Leon S. Kennedy, dan Tom Hopper sebagai Albert Wesker.
Resident Evil: Welcome to Raccoon City dijadwalkan untuk ditayangkan pada tanggal 3 September tahun ini. Syuting dan casting untuk film ini sebelumnya sempat mengalami penundaan karena pandemi COVID-19. Selain itu, sebuah seri Resident Evil Netflix yang bernama Resident Evil: Infinite Darkness akan dirilis pada tahun ini juga.
Sumber: Siliconera