Nama Xbox Series X Membingungkan, Bahkan Untuk Microsoft Sendiri

Pre-order untuk konsol Xbox Series X telah dibuka hari ini, dan seperti yang diperkirakan, tidaklah mudah untuk mendapatkan satu buah konsol tersebut dari ribuan konsumen yang hype dan tertarik dengan Xbox Series X atau Xbox Series S, namun sang Xbox memiliki sebuah permasalahan tambahan sendiri yang harus dihadapi, yakni, namanya sendiri.

Penjualan untuk konsol Xbox One X, generasi sebelum dari konsol Xbox, mendapatkan kenaikan sebesar 747% hari ini di situs Amazon. Selagi sedang mencari konsol next-gen yang baru, banyak konsumen yang tertarik mungkin telah secara tanpa sengaja mencari konsol Xbox One X dibandingkan Xbox Series X. Tidak sedikit yang merasa kebingungan mengenai nama konsol tersebut semenjak perilisan pertamanya, dan kali ini, sepertinya bahkan Microsoft juga sedikit kebingungan dengan nama konsol mereka.

Nama Xbox Series X Membingungkan, Bahkan Untuk Microsoft Sendiri

Pada sebuah blog Xbox yang telah diposting mengenai game Destiny 2: Beyond Light (dimana akan diluncurkan pada Game Pass), Microsoft menyebut konsol generasi berikut mereka dengan nama Xbox One Series X. Cukup lucu, bahwa pada hari pre-order untuk Xbox Series X dimulai, Microsoft sendiri memposting nama yang tercampur pada postingan mereka.

Sejak awal, nama Xbox Series X telah dipertanyakan. Tentunya akan menjadi lebih mudah untuk mengingat nama numerik seperti milik konsol PlayStation, dan bahkan penamaan konsol milik Nintendo dibuat simpel, karena setiap konsol memiliki nama yang berbeda. Konsol Xbox One X, dan Xbox Series X sangat mirip, dan tentunya akan mudah untuk salah menyebut kedua konsol tersebut.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More