Nintendo akan tambahkan empat game kedalam Nintendo Switch Online Library

Salah satu keuntungan dalam berlangganan dengan Nintendo Switch Online membership selain memberikanmu akses bermain multiplayer dengan orang lain secara online, adalah kamu dapat mengakses koleksi game-game klasik dari Nintendo yang rilis di konsol Super Nintendo Entertainment System (SNES) dan juga Nintendo Entertainment System (NES), dan sepertinya koleksi pada library dari kedua platform konsol jadul tersebut akan kembali bertambah.

Hal ini dikarenakan baru-baru ini Nintendo mengumumkan bahwa mereka akan kembali menambahkan empat game ke dalam koleksi Nintendo Switch Online library, yang mana tiga diantaranya merupakan game Operation Logic Bomb, Panel de Pon, dan juga Wild Guns yang pernah dirilis di konsol SNES, sedangkan satu game lagi yang dirilis pada konsol NES merupakan game dengan judul Rygar.

Sedangkan untuk Nintendo Switch Online library di wilayah Jepang memiliki sedikit perbedaan, yang mana game yang dihadirkan dari konsol SNES adalah Super Punch-Out!!! dan Panel de Pon, sedangkan game yang akan hadir dari konsol NES adalah Rygar dan Journey to Silius.

Keempat game tersebut akan dihadirkan ke Nintendo Switch Online library pada tanggal 20 Mei 2020, yang mana membuat total game pada library tersebut menjadi 82 games.

Sumber: Kotaku, Gematsu

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More