Nintendo Pastikan Konsol Berikutnya Tidak Akan Kekurangan Komponen

Raden Erlangga – Nintendo telah memastikan bahwa konsol generasi berikutnya tidak akan mengalami masalah kekurangan komponen. Seperti yang pernah dialami oleh beberapa konsol terbaru lainnya, yang menyebabkan kelangkaan produk dan praktik scalping yang berlangsung selama berbulan-bulan.

Dalam pembicaraan dengan para investor minggu ini, Nintendo menyatakan bahwa mereka telah menyelesaikan masalah yang membuat mereka tidak mampu memproduksi cukup banyak perangkat keras Switch 1 untuk memenuhi permintaan dalam beberapa tahun terakhir. Kekurangan komponen serupa juga dialami oleh Sony dengan PlayStation dan Microsoft dengan Xbox.

“Situasi tersebut kini telah teratasi,” ujar presiden Nintendo, Shuntaro Furukawa, merujuk pada stok Switch 1. “Untuk penerus Nintendo Switch, saat ini kami tidak berpikir kekurangan komponen akan secara signifikan mempengaruhi produksi”.

Furukawa menjelaskan bahwa strategi paling penting untuk mengatasi masalah reselling adalah dengan memastikan produksi unit yang cukup untuk memenuhi permintaan pasar.

“Pandangan ini tidak berubah sejak tahun lalu. Selain itu, kami memperhitungkan kondisi di setiap wilayah dan mempertimbangkan tindakan apa yang bisa diambil sesuai dengan batasan hukum”.

Nintendo juga telah mengonfirmasi pada akun (X) resmi mereka, bahwa pengumuman mengenai konsol Nintendo berikutnya (Switch Successor) akan dilakukan sebelum akhir tahun fiskal ini. Yang berarti sebelum 31 Maret 2025. Dengan langkah-langkah ini, Nintendo berharap dapat memastikan peluncuran yang lebih lancar. Dan mengurangi masalah yang berkaitan dengan kekurangan komponen serta reselling.

Dengan memperhitungkan kebutuhan pasar dan kondisi regional, Nintendo berupaya untuk memastikan bahwa setiap peluncuran produk baru mereka berjalan tanpa hambatan. Sehingga konsumen di seluruh dunia dapat menikmati inovasi terbaru dari Nintendo tanpa menghadapi kesulitan yang tidak perlu.

Biar gak ketinggalan berita menarik lainnya, kalian bisa follow akun sosial media Share Button Media di Instagram, Facebook Page ataupun subscribe channel Youtube kita.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More