Pemain PS dan Nintendo di US Akan Mempertimbangkan Game Pass Jika Terdapat Game Activision
Dikabarkan bahwa hampir setengah dari pemain PlayStation dan Nintendo yang berada di Amerika Serikat akan mempertimbangkan untuk berlangganan Xbox Game Pass jika layanan tersebut menghadirkan game-game besar dari Activision Blizzard.
Hal ini berdasarkan penelitian dari YouGov, yang melakukan poling dari 1,200 orang di Amerika Serikat, dan 1,200 orang di Inggris pada bulan Januari kemarin. Dan ditemukan bahwa hadirnya game Activision di Game Pass akan membuat 43% gamer Xbox, 42% gamer PC, dan 27% gamer smartphone di Amerika Serikat untuk berlangganan layanan tersebut.
Di Inggris, 48% pemain Xbox mengindikasikan bahwa dengan masuknya game Activision di Game Pass akan membuat mereka mempertimbangkan untuk berlangganan, sedangkan terdapat 29% pengguna PlayStation, dan 26% pengguna Nintendo Switch dan PC, serta 20% gamer smartphone yang akan mempertimbangkan untuk berlangganan layanan tersebut.
Diumumkan pada bulan Januari kemarin bahwa Microsoft berkeinginan untuk membeli Activision Blizzard dengan kesepakatan yang bernilai 68,7 miliar USD, jika kesepakatan akuisisi tersebut berhasil maka akan menjadi akuisisi terbesar dalam industri game. Selain itu akuisisi ini akan membuat Microsoft menjadi pemilik eksklusif untuk game Call of Duty, Warcraft, Overwatch, Crash Bandicoot, dan Guitar Hero.
“Setelah penutupan, kami akan menawarkan sebanyak mungkin game Activision Blizzard di Xbox Game Pass, dan Game Pass PC, dari katalog Activision Blizzard,” ujar Phil Spencer. Microsoft berharap untuk menyelesaikan kesepakatan tersebut pada semester pertama 2023.
Sumber: VGC