Redfall Gak Pake Unreal Engine 5 Sama Sekali
Semakin mendekati tanggal perilisan dari game first person shooter Arkane Studios, Redfall, semakin banyak informasi yang terungkap mengenai game tersebut, termasuk konfirmasi kalau Redfall tidak dibuat menggunakan Unreal Engine 5.
Harvey Smith, dalam sebuah wawancara dengan WccfTech mengatakan kalau Redfall berjalan menggunakan Unreal Engine 4. Ia menyebutkan ketika mereka sudah setengah jalan mengembangkan game itu, Epic tiba-tiba menghadirkan Unreal Engine 5. Namun karena Redfall menggunakan Unreal Engine 4.26 mereka sebenarnya bisa berpindah engine, namun membutuhkan waktu yang tidak sedikit.
Hal ini cukup menarik jika kalian sempat membaca halaman FAQ dari game tersebut, yang menyebutkan kalau Arkane tidak menggunakan Unreal Engine 5.
Redfall sendiri merupakan salah satu game terbaru dari Arkane Studios. Game ini diproyeksikan akan tiba pada tanggal 2 Mei mendatang untuk konsol PC dan juga secara eksklusif untuk Xbox. Awalnya sang developer juga mengembangkan versi PlayStation 5, namun setelah Microsoft mengakuisisi Bethesda, Microsoft langsung membuat versi konsol pesaing mereka, alhasil game ini jadi game eksklusif Xbox.
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.