Rekor Speedrun Doom Eternal tercepat tidak mencapai 40 menit!

Doom Eternal yang baru dirilis pada tanggal 20 Maret 2020 memang menjadi game yang cukup sensasional dan dimainkan banyak orang, selain banyak orang yang ingin merasakan asiknya membantai para iblis, tentu ada juga orang yang mencari tantangan di game tersebut.

Salah satu tantangan yang sudah menjadi tradisi komunitas game adalah speedrun challenge dimana tiap pemain berlomba-lomba untuk menyelesaikan suatu game secepat mungkin, dan pada game Doom Eternal sendiri sudah banyak orang yang berlomba-lomba untuk menduduki posisi pertama.

Rekor Speedrun Doom Eternal tercepat tidak mencapai 40 menit!

Game yang diperkirakan memiliki playtime selama 15 hingga 16 jam ini diselesaikan dengan cepat, dan semua diselesaikan tanpa memanfaatkan glitch atau bug, melainkan murni dari kemampuan bermain seperti kecepat mengganti senjata, aim yang tepat sasaran, hingga arena control yang baik.

Gilanya lagi, dari playtime yang diprediksikan, para speed runner ini menyelesaikannya lebih cepat 10 kali lipat yang mana 10 pemain tercepat menyelesaikannya di bawah satu jam (ranking 10 menyelesaikannya dalam 59 menit 38 detik), yang mana posisi pertama di duduki oleh user bernama Distortion2 yang berasal dari negara Amerika Serikat dengan rekor 39 menit 50 detik apabila tidak menghitung loading.

YouTube player

Distortion2 sejauh ini adalah satu-satunya pemain yang berhasil memecahkan rekor dan melampaui batas di bawah 40 menit, yang mana posisi kedua tertinggal dengan waktu 43 menit 31 detik.

Tentunya ini bukan rekor terakhir yang akan dipecahkan, mengingat rekor yang ditorehkan oleh Distortion2 belum mencapai 24 jam, maka akan ada kemungkinan pemain lain atau dirinya sendiri yang kembali memecahkan rekor tersebut.

Apakah pencapaian ini bisa dikatakan sangat impresif untukmu?

Sumber: Doom Eternal Speed Run

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More