Rocksteady Sebut Xbox Series S Akan Menjadi Penghambat Keseluruhan Generasi Game
Seorang developer senior di Rocksteady Studios membagikan pendapatnya di Twitter yang kini akunnya telah dihapus, bahwa ia percaya konsol Xbox Series S telah menghambat keseluruhan generasi video game.
Sebuah percakapan telah dimulai di ranah online mengenai pengembangan game yang diikuti sejumlah berita bahwa Gotham Knights akan dirilis dengan dukungan 30FPS saja di konsol, terlepas hanya eksklusif di konsol next gen. Hal ini telah membuat sejumlah orang memberikan pernyataan mengenai beberapa game memiliki performa terbatas, dan membuat Series S menjadi alasan utamanya.
Dalam jajaran cuitan tersebut, Lee Devonald yang merupakan senior character technical artist bergabung dalam percakapan tersebut mengenai Gotham Knights. Pertama, ia berfokus mengenai 60FPS dan pertukaran yang dibutuhkan untuk mencapai hal terebut. Ia mengatakan secara spesifik bahwa penting untuk mempertimbangkan bahwa terdapat sebuah konsol generasi saat ini yang tidak terlalu jauh dengan generasi sebelumnya, jawabnya untuk merespon pada pertanyaan mengenai bottlenect hardware, dan secara spesifik menyebut GPU Xbox Series S, dengan berbagai game multiplatform harus di optimalkan untuk hardware tersebut.
Cuitan lanjutan dari Deveonald menunjukan seberapa kecilnya ia menganggap Xbox Series S, dengan menyebutkan bahwa keseluruhan generasi game tertahan karena konsol tersebut. Alasan tertahannya ini adalah karena Microsoft disebutkan tidak akan mengizinkan game untuk dirilis di salah satunya saja yang berarti untuk membuat game multiplatform rilis di konsol Xbox harus dirilis juga di Series S.
Devonald sendiri kemudian meminta maaf atas postingannya mengenai Xbox Series S, dengan seorang pengguna Twitter menyebutkan bahwa tidak pantas untuk menyerang developer Xbox Series S. Ia juga mengklarifikasi bahwa meski Rocksteady memiliki perusahaan induk yang sama dengan WB Games Montreal, ia sama sekali tidak mengenal proyek tersebut, dan tidak mengetahui mengenai pengembangannya atau apa yang membatasi game tersebut.
Sumber: Gamerant