Sebuah rumor mengatakan bahwa game penerus dari Resident Evil 7, Resident Evil 8 akan diluncurkan pada tahun depan, dengan sudut pandang orang pertama dan masih menggunakan karakter yang sama dengan seri sebelumnya, Ethan Winters. Berdasarkan bocoran dari Twitter bernama Dusk Golem, Dusk Golem sendiri merupakan seorang pembuat game dibawah naungan YaiGameworks. Dusk Golem sendiri juga pernah memberikan rumor tentang soft reboot Silent Hill dan akhirnya dipatahkan oleh Konami sendiri.
Dalam pernyataan yang Dusk Golem buat di Twitternya, bahwa Resident Evil 8 sebelumnya adalah game ketiga dari Resident Evil Revelations, dan akan memberikan sebuah mekanisme baru seperti insanity atau halusinasi. (mirip dengan game Amnesia?). Masih dalam pernyataan Golem, gameplay dari game Resident Evil 8 kalian akan terbagung disebuah desa dengan banyak cabang jalan dimana kalian harus pergi kesebuah kastil, kalian juga akan diserang oleh manusia setengah hewan, zombie dengan baju pelindung bersama dengan sebilah pedang, dan penyihir yang selalu tertawa. Dirumorkan juga bahwa Resident Evil 8 akan meluncur tahun 2021 mendatang.
Capcom sendiri masih belum memberikan tanggapan atas hal ini, dan yang terpenting ini masih Rumor.
Sumber: ign, siliconera