[Rumor] Final Fantasy 7 Remake Tuju PC dan PS5
Salah satu kejutan E3 PlayStation adalah pengumuman mengenai game Final Fantasy 7 Remake, dimana game tersebut disebut sebagai salah satu game eksklusif PlayStation 4. Setelah siklus pengembangan yang panjang, Final Fantasy 7 Remake akhirnya dirilis pada tahun lalu sebagai sebuah game eksklusif PS4. Namun, terdapat sebuah rumor baru yang menyebutkan bahwa eksklusivitas game ini di PS4 akan segera berakhir.
KatharsisT, orang dalam industri game menyebutkan bahwa Square Enix akan mengumumkan port untuk game Final Fantasy 7 Remake pada tahun ini. Dan sepertinya, remake tersebut akan hadir ke platform PC dan PlayStation 5. Selama ini telah diperkirakan bahwa eksklusivitas FF7 Remake di PS4 memiliki waktu yang terbatas, meski KatharsisT tidak menyebutkan bahwa game tersebut akan hadir ke konsol kompetitor PlayStation.
FF7 Remake tidak selamanya akan menjadi eksklusif di PS4, sehingga tentunya tidak mengejutkan jika terdapat berbagai rumor yang menyebutkan bahwa game tersebut akan mendapatkan port PC atau PS5. Lebih lanjut, pada bulan April nanti, akan menjadi tanda tahun pertama game ini dirilis, dan terkadang kesepakatan eksklusivitas hanya bertahan selama satu tahun saja. Belum diketahui bahwa hal ini berarti sebuah kemungkinan FF7 Remake hadir di Xbox, meski hal tersebut telah dirumorkan sebelumnya. Namun, mungkin saja hal ini terjadi, tapi port untuk PC dan PS5 akan hadir terlebih dahulu.
Tentunya sampai pengumuman resmi dibuat oleh Square Enix, rumor ini hanyalah sebuah spekulasi belaka saja.