Stardew Valley Rilis Collector Edition Versi Fisik Untuk Nintendo Switch

Penggemar untuk game indie yang populer, Stardew Valley kini akhirnya akan mendapatkan versi fisik dari game mereka untuk Switch pada akhir tahun ini. Solo developer Stardew Valley – Eric “ConcernedApe” Barone memberikan sebuah teaser untuk game role-playing farming simulator kecintaan semua gamer yang akan mendapatkan versi fisiknya di Nintendo Switch lebih cepat di tahun ini. Hingga sekarang, versi fisik untuk Switch hanya tersedia di region Jepang. Namun, game ini bukan pertamakalinya merilis versi fisik diluar Jepang. Versi fisik untuk Stardew Valley sudah dirilis untuk Xbox One dan juga Playstation 4 untuk Amerika Serikat.

Dimulai pada 6 November, penggemar Switch akhirnya akan dapat meminang game ini secara fisik. Game ini akan menghadirkan dua versi fisik dari gamenya yaitu versi standard dan juga Collector Edition.Stardew Valley Rilis Collector Edition Versi Fisik Untuk Nintendo Switch Stardew Valley Rilis Collector Edition Versi Fisik Untuk Nintendo Switch Stardew Valley Rilis Collector Edition Versi Fisik Untuk Nintendo Switch Stardew Valley Rilis Collector Edition Versi Fisik Untuk Nintendo Switch Stardew Valley Rilis Collector Edition Versi Fisik Untuk Nintendo Switch Stardew Valley Rilis Collector Edition Versi Fisik Untuk Nintendo SwitchYang terakhir hanya tersedia eksklusif melalui Fangamer.com dan akan hadir dengan standee berbahan kayu, sebuah pin kayu, komik dengan 14 halaman, sebuah akta untuk perkebunan mu dengan detail berbahan foil emas, dan box collector lengkap dengan artwork spesial. Untuk versi standardnya juga akan mendapatkan beberapa aksesoris termasuk semua miniatur guidebook bergambar dan juga cover art reversible dengan desain alternatif lain.

Hanya segelintir game indie yang berhasil menuju kesuksesan besar seperti Stardew Valley. Game ini pertamakali dirilis untuk Windows pada 2016, namun popularitasnya mulai menyebar ke konsol dan smartphone setahun kemudian. Pada awal tahun 2020, Barone mengumumkan bahwa Stardew Valley telah terjual lebih dari 10 juta kopi. Developer ini sedang mengembangkan game lain dengan universe yang sama dengan Stardew Valley.

Sumber: Gamerant

 

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More