State of Play Februari 2023 Tampilkan Suicide Squad
Tampaknya bulan Februari ini akan menjadi bulan yang ramai, tidak hanya Microsoft mengumumkan kesepakatan 10 tahun Call of Duty bersama dengan Nintendo, terdapat Pokemon Presents di bulan ini, dan Sony mengumumkan akan menggelar State of Play pada 23 Februari 2023 mendatang, waktu setempat. Untuk presentasinya sendiri akan dilaksanakan pada pukul 4 pagi di 24 Februari 2023.
Untuk isinya sendiri, seperti biasa Sony akan menampilkan game-game PS4, PS5, dan PSVR 2 yang akan hadir nanti. Namun, Sony juga mengkonfirmasi bahwa akan terdapat tampilan yang lebih mendalam mengenai game multiplayer terbaru dari Rocksteady dan Warner Bros, Suicide Squad: Kill the Justice League.
Ingin menyaksikan acara ini? kalian bisa mengunjungi YouTube dan Twitch seperti biasanya, selain itu co-streaming juga diperbolehkan oleh Sony. Untuk pengumuman versi Amerika, tidak disebutkan berapa lama acara ini akan berlangsung, namun pada pengumuman versi Jepang, disebutkan State of Play Februari 2023 akan berlangsung selama 45 menit. Selain itu diungkapkan juga kalau bagian Suicide Squad: Kill the Justice League akan berlangsung selama 15 menit.
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button. State of Play ini akan berlangsung selama 45 menit, dan akan menampilkan game Suicide Squad: Kill the Justice League yang akan tiba di PS5, Xbox Series, dan PC pada 26 Mei mendatang.