Undertale Tuju Xbox Via Xbox Game Pass
Undertale sebuah game indie yang dirilis pada tahun 2015, mengenai berteman dengan (atau mungkin membunuh) berbagai monster konyol, akhirnya akan hadir di platform Xbox melalui layanan Xbox Game Pass hari ini, dengan beberapa fitur eksklusif untuk platform tersebut.
Dalam sebuah postingan di Xbox Wire kemarin, diumumkan bahwa Undertale akan tersedia di konsol Xbox One, Xbox Series X, dan Series S pada tanggal 16 Maret 2021, melalui Game Pass. Dimana game ini sendiri telah tersedia untuk PC di Microsoft Store, dan juga platform lainnya, seperti nintendo Switch, Steam dan PlayStation.
Namun, game Undertale versi Xbox ini akan memiliki beberapa konten yang unik, mirip seperti bagaimana game ini pada versi Nintendo Switch, dan PlayStation, yang masing-masin memiliki sebuah pertarungan bos ekstra, dan sebuah cara untuk menggunakan gold di dalam game untuk mendapatkan trophy, keduanya berlokasi pada sebuah “Dog Shrine” yang rahasia.
Pada versi Xbox ini, konten ini tampil sebagai versi lainnya dari Dog Shrine, kali ini dengan sebuah mesin slot di dalamnya.
Developer dari game Undertale, Toby Fox, realtif diam selama beberapa tahun terakhir saat ia mengerjakan proyek selanjutnya, sebuah game yang tampaknya terkait dnegan Undertale, yang dinamai Deltarune yang saat ini telah tersedia secara gratis di PC, PS4, dan Switch, namun tidak ada informasi mengenai kapan sisa dari game tersebut akan dihadirkan.
Sumber: IGN