Vampire Survivor Akan Mendapatkan Perilisan Penuh Dengan Update Besar Bulan Ini
Game Vampire Survivor akan segera meninggalkan Early Access, dengan sebuah update besar yang akan dibagikan pada tanggal 20 Oktober nanti yang sekaligus menjadi tanggal resmi perilisan game ini.
Diumumkan melalui halaman Steam game tersebut, versi 1.0 dari game ini nantinya akan menghadirkan serangkaian achievements, perubahan balance, dukungan bahasa yang baru, dan berbagai kejutan lainnya dari developer Poncle.
Masih belum diketahui apa kejutan dari para developer tersebut, namun sejumlah petunjuk akan dibagikan dua minggu sebelum perilisan resmi game ini, dengan Poncle memberikan teaser baru setiap harinya mulai tanggal 7 Oktober nanti.
Untuk balancing, hanya satu senjata yang mendapatkan sedikit nerf, yakni Santa Water dan evolusinya La Borra. Dimana menurut Poncle, senjata ini bisa mengalahkan hampir semuanya dengan usaha yang sedikit.
Kemudian peningkatan aksesbilitas, dimana Vampire Survivor 1.0 akan menghadirkan lebih banyak bahasa, termasuk Inggris, Prancis, Italia, Jerman, Spanyol, Polandia, Portugis, Turki, Rusia, mandarin, Korea, dan Jepang sebagai opsi bahasa resmi.
Meski masih belum mendapatkan perilisan penuh, Vampire Survivor sangat sukses, dimana berhasil mengalahkan Elden Ring, Stardew Valley dan yang lainnya sebagai game yang palng banyak dimainkan di Steam Deck pada bulan Agustus dan September.
Sumber: IGN