343 Membantah Rumor Pembatalan Halo Infinite Xbox One
343 Industries membantah rumor yang beredar baru-baru ini yang mengklaim bahwa Halo Infinite versi Xbox One telah dibatalkan.
Pada awal musim panas tahun ini, berbagai rumor menyebutkan bahwa Halo Infinite tidak jadi dirilis pada konsol Xbox One, dimana hal ini akan membuat game tersebut menjadi game konsol eksklusif untuk Xbox Series X. Rumor-rumor tersebut berakhir salah, namun spekulasi mengenai hal tersebut kembali lagi setelah profil LinkedIn karyawan 343 Industries yang hanya menyebutkan versi PC dan Xbox Series untuk game tersebut. Kini 343 Industries kembali lagi membantah rumor pembatalan Halo Infinite versi Xbox One, hal ini berarti game tersebut masih tetap akan hadir pada generasi konsol saat ini.
Bantahan ini berasa dari community manager seri Halo, John Junyszek dari 343 Industries, yang membantah rumor tersebut yang belum lama ini muncul di Twitter. Meski kebanyakan perusahaan game memilih untuk tidak memberikan komentar kepada rumor dan spekulasi, hal ini menandakan telah kesekian kalinya 343 Industries membantah sebuah rumor mengenai Halo Infinite.
Setelah sebelumnya membantah rumor pembatalan Halo Infinite versi Xbox One, 343 Industries sangat cepat untuk membantah rumor lainnya terkait game tersebut. Berbagai rumor mengenai Halo Infinite akan memiliki mode battle royale telah muncul beberapa kali, namun setiap kali rumor tersebut muncul 343 langsung membantah. kecuali jika terdapat perubahan rencana yang besar, sepertinya para gamer tetap dapat memastikan bahwa game halo tersebut akan hadir ke konsol Xbox One, dan tidak akan memiliki mode battle royale.
Sumber: Gamerant