Amazon menghapus opsi pre-oder pada sebagian besar video game
Salah satu perusahaan industri toko retailer terbesar di dunia yakni Amazon, dilaporkan telah menghilangkan opsi pre-order pada sebagian besar produk-produk video game yang dijual di toko mereka.
Beberapa game yang dijual masih dapat dipesan secara pre-order di Amazon, namun sebagian besar game lainnya akan tertera dengan status “currently unavailable“.
Sejauh ini sendiri belum ada pernyataan resmi dari pihak Amazon, namun cukup banyak yang meduga alasan ini dikarenakan Amazon untuk sementara waktu lebih fokus pada pengiriman produk-produk esensial dan kesehatan di tengah wabah pandemi ini.
News: Amazon Makes the Majority of Their Physical Video Game Pre-Orders "Currently Unavailable". Only titles left are My Baby, Moving Out, Trials of Mana & a few others. https://t.co/o5pacomFMO pic.twitter.com/8R1GuBgzHc
— Cheap Ass Gamer (@videogamedeals) April 21, 2020
Selain itu, penyebaran video game untuk saat ini memang cukup sulit dilakukan baik dari jasa pengiriman hingga banyaknya toko retailer yang bertutupan sehingga penjualan dapat tertunda beberapa hari atau beberapa minggu lebih lama dari waktu yang diperkirakan, bahkan Amazon sendiri dilaporkan cukup kesulitan untuk mengusahakan fasilitas 2-day shipping mereka.
Tidak diketahui hingga berapa lama situasi di Amazon ini akan berlangsung, namun melihat situasi wabah pandemi yang tak kunjung mereda, sepertinya para pelanggan di situs retailer tersebut harus bersabar lebih lama lagi.
Sumber: Gamerant