Among Us 2 Dibatalkan, Fokus Game Pertama

Among Us, dari Innersloth berhasil mendulang kesuksesan besar pada beberapa bulan belakangan ini, karena kesuksesan game tersebut, belum lama ini sang developer game tersebut, Innersloth berencana untuk menghadirkan sebuah game sequel untuk Among Us, namun pada hari ini, sang tim developer memutuskan untuk membatalkan game sequel tersebut, dan memilih untuk berfokus kepada game pertamanya saja.

Pada sebuah postingan blog di halaman Itch.io Innersloth, pihak developer memperlihatkan rencana kedepan mereka untuk game AMong Us, setelah membatalkan pengumuman yang diberikan belum lama ini mengenai Among Us 2. Innersloth menyebutkan bahwa keputusan untuk membuat sebuah sequel dari Among Us karena codebase game pertama telah kedaluwarsa. Saat ini game Among Us pertama telah dimainkan lebih dari jutaan orang, sehingga Innerslot memutuskan untuk berfokus pada game pertamanya dibandingkan mengembangkan sebuah sequel.

Among Us 2 Dibatalkan, Fokus Game Pertama

Sebelumnya, Innersloth telah mengumumkan beberapa fitur dan penambahan yang akan dihadirkan pada game Among Us 2, namun karena game tersebut dibatalkan, tim Innersloth berkomitmen untuk menambahkan fitu-fitur baru tersebut pada game Among Us pertama. Among Us 2 direncanakan akan menambah beberapa fitur yang telah diminta oleh para pemainnya, termasuk role baru untuk para pemain dan jumlah pemain yang lebih banyak, namun sekarang hal tersebut akan ditambahkan kepada game pertamanya. Innersloth juga menyebutkan bahwa ini akan menjadi pilihan yang lebih sulit, dimana mereka diharuskan untuk mengerjakan ulang beberapa bagian dari kode inti game tersebut.

Saat ini game Among Us telah tersedia dan dapat kalian mainkan pada PC dan juga perangkat mobile

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More