Anime Expo 2020, Resmi Dibatalkan
Korban dari penyebaran pandemik COVID-19 kian bertambah, kali ini sebuah pameran bernama Anime Expo 2020 resmi dibatalkan akibat kekhawatiran atas penyeberana pandemik ini. Walau pameran ini lebih berfokus kepada animasi Jepang, namun perusahaan game seperti Bandai Namco, Aksys Games, Spike Chunsoft dan banyak lainnya yang terkadang mereka mengumumkan judul game baru dan game yang akan mendapatkan lokalisasi. Anime Expo direncanakan kembali ke Los Angeles Convention Center pada tahun 21 dengan tanggal yang sama yaitu tanggal 2 sampai 5 Juli.
Pada tahun sebelumnya, pihak Aksys Games telah merencanakan untuk mengumumkan sebuah game original yang akan dikembangakan oleh Mikage untuk konsol PlayStation 5, PlayStation 4, Nintendo Switch dan PC.
Dalam pengumuman yang diberikan oleh Ray Chiang yang merupakan CEO dari Society for the Promotion of Japanese Animation, terkait pembatalan Anime Expo 2020. Ia mengatakan ini adalah keputusan yang berat tapu harus dilakukan mengingat kondisi pandemik COVID-19 yang terus berubah, sehingga pihaknya mengambil langkah ini dengan mempertimbangakan kesehatan dan keselamatan semua pihak baik pengunjung, exhibitor, serta karyawan setempat.
Bagi yang sudah membeli Badge (tiket masuk) agar bisa menghadiri acara tersebut bisa memilih untuk mendapatkan dana mereka kembali atau mereka bisa memilih untuk menggunakan kembali Badge tersebut pada cara AX 2021. Untuk yang telah memesan hotel langsung dari ConferenceDirect yang ada pada AX Official Hotel Block, akan langsung dibatalkan secara otomatis.
Untuk pernyataan lengkapnya kalian bisa langsung melihatnya disini.
Sumber: siliconera, gematsu