Back 4 Blood Akan Gunakan Denuvo

Bersamaan dengan beberapa game lainnya yang akan dirilis pada bulan Oktober ini, game Back 4 Blood dari Turtle Rock Studio merupakan salah satu game AAA yang cukup dinantikan pada tahun ini, terutama para gamer yang menyukai game Left 4 Dead. Mengingat bahwa open beta yang digelar sebelumnya telah berhasil menarik jutaan pemain, tampaknya perilisan game ini nantinya juga akan populer. Namun, terdapat sebuah berita buruk dimana game ini akan menghadirkan sebuah hal yang dianggap kontroversial oleh para gamer.

Dilansir dari sebuah laporan, halaman Back 4 Blood di Steam telah update, Update tersebut merupakan sebuah update kecil saja, namun halaman tersebut kini menyebutkan bahwa game ini kini akan memasukan Denuvo, yang merupakan software “anti-tamper,” atau yang dikenal juga sebagai DRM atau Digital Right Management, yang biasanya dibundle dengan berbagai game baru. Laporan tersebut kemudian mengatakan bahwa potongan informasi ini masih belum muncul di Steam ketika game tersebut memasuki tahap pre-purchases pada awal tahun ini.

Meski merupakan sebuah tindakan yang umum jika studio maupun publisher menggunakan software anti-tamper pada produk mereka, hal ini terkadang mengecewakan sejumlah pihak di komunitas Gamer. Terutama Denuvo yang dikenal cukup bermasalah. Belum lama ini, permasalahan stuttering pada game Deathloop di PC disalahkan pada Denuvo. Meski kemudian terungkap bahwa tidak mungkin software anti pembajakan yang menjadi penyebab masalah, namun beberapa gamer masih belum bisa melupakan kejadian sebelumnya ketika Denuvo yang menjadi pelaku ketika sebuah game bermasalah, seperti tingginya penggunaan prosesor.

Back 4 Blood sendiri nantinya akan tiba dan bisa kalian mainkan di PC, PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series pada tanggal 12 Oktober mendatang.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More