Bandai Akan Menggelar Digimon Con Pada Akhir Pekan Ini
Jadwal resmi untuk acara Digimon Con telah hadir, dimana acara tersebut akan disiarkan pada tanggal 26 Februari (27 Februari untuk WIB) mendatang. Bandai sendiri akan memulai event digital tersebut dengan sebuah segmen yang didedikasikan untuk game Digimon. Sebuah trailer teaser baru telah ditampilkan yang juga berisikan rekaman dari game Digimon yang akan hadir di konsol, Digimon Survive.
Bandai pertama kali mengungkapkan acara Digimon Con pada Desember tahun lalu. Yang mengindikasikan bahwa event global tersebut akan memiliki segmen yang di dedikasikan kepada anime dan game Digimon, termasuk gadget Vital Bracelet. Salah satu acara yang ditonjolkan adalah sebuah pertunjukan live musical oleh Ayumi Miyazaki, penyanyi yang dikenal menyanyikan lagu anime Digimon, seperti “Brave Heart.”
Event digital ini akan digelar dalam dua bahasa, Bandai mencatat bahwa sejumlah segemen akan memiliki konte yang berbeda antara stream versi Jepang dan Inggris. Sedangkan pihak perusahaan akan merilis sebuah archive dari acara tersebut nanti, namun tidak memasukan pertunjukan dari Ayumi Miyazaki.
Berikut jadwal penuh dari Digimon Con dalam WIB
- 8:00 AM (27 Februari, 2022) – Opening
- 8:10 AM – Digimon games information and Q&A session
- 9:00 AM – Digimon Card Game US-Japan friendly match – Part 1
- 9:55 AM – Digimon Illustration Competition result announcement
- 10:10 AM – Live musical performance by Ayumi Miyazaki
- 10:28 AM – Vital Bracelet Double Raid Battle
- 11:23 AM – Digimon anime discussion
- 12:38 PM – Digimon Card Game US-Japan friendly match – Part 2
- 1:38 PM – Live performance of Digimon project theme song
- 1:42 PM – Closing
- 1:47 PM – Digimon product information and designer interview
Seperti yang disebutkan sebelumnya, Bandai telah merilis sebuah trailer Digimon Con yang dapat kalian simak dibawah ini.
Sumber: Siliconera