CD Projekt Rencana Hadirkan Lebih Banyak Proyek Transmedia Setelah Kesuksesan Edgerunners
CD Projekt telah mengkonfirmasi bahwa mereka berencana menghadirkan lebih banyak proyek transmedia kedepannya mengikuti kesuksesan dari seri Cyperunk Edgerunners.
Cyberpunk Edgerunners sendiri sebelumnya telah dirilis pada pertengahan bulan September kemarin, dan sukese besar. Dimana kesuksesan tersebut terlihat dalam peningkatan penjualan Cyberpunk 2077 setelah seri tersebut dirilis.
Dalam panggilan pendapatan kuartal ketiga perusahaan tersebut, CD Projekt mendapatkan pertanyaan mengenai season kedua dari Cyberpunk Edgerunners. Namun meski tidak mengkonfirmasi rencana apapun mengenai season kedua seri tersebut, Michal Nowakowski, SVP dari CD Projekt mengatakan bahwa mereka berniat untuk melakukan lebih banyak hal dalam transmedia.
Selain itu, penjualan Cyberpunk 2077 yang besar mendorong hasil laporan keuangan kuartal ketiga untuk CD Projekt seperti yang diumumkan perusahaan tersebut pada hari ini.
Pada bulan September kemarin, game open-world RPG ini mendapatkan jumlah pemain yang meningkat pesar bersamaan dengan perilisan patch 1.6, serta diskon setengah harga di Steam, serta perilisan Cyberpunk Edgerunners.
Dilansir dari CFO CDPR, Piotr Nielubowicz menyebutkan bahwa Edgerunners berhasil menjadi seri top 10 di 19 negara, dan popularitasnya berhasil memberikan dampak positif pada penjualan Cyberpunk 2077.
Satoru Honma, Country Manager CD Projekt Red baru-baru ini juga mengabarkan bahwa mereka tidak memiliki rencana untuk melanjutkan cerita dari Cyberpunk Edgerunners, dimana seri tersebut dikembangkan bersama dengan studio game dan juga studio animasi Jepang Studio Trigger.
Sumber: VGC