Control 2 Akan Hadir di PlayStation 5, Xbox Series, dan PC
Remedy Entertainment baru-baru ini memberikan konfirmasi bahwa game Control 2 tengah dikembangkan untuk konsol PlayStation 5, Xbox Series, dan PC.
Diungkap dalam sebuah postingan blog, Remedy dan 505 Games dikabarkan tengah mengembangkan dan merilis bersama sekuel dari game yang sebelumnya dikenal sebagai Codename Heron, dan sebelum diduga sebuah spin-off alih-alih sebuah sekuel dari game utamanya.
We have signed an agreement with 505 Games to co-develop and co-publish Control 2, a sequel to Control. Read the announcement: https://t.co/UD1iFHvCeH
This is a very exciting moment for us! Mikael Kasurinen, Game Director of the franchise, tells more: https://t.co/KJCHIWgBlU pic.twitter.com/TuTEMr1tjv
— Remedy Entertainment (@remedygames) November 11, 2022
“Dengan Control 2, kami akan mengambil langkah lebih lanjut ke dalam hal yang tidak diketahui,” ujar sang game director, Mikael Kasurinen pada situs Remedy. “Game ini akan menjadi sebuah perjalanan yang tidak terduga. Game ini membutuhkan waktu, namun dapat dikatakn sebagai proyek yang paling menarik yang pernah Saya tangani. Game ini masih berada di tahap awal, namun patut untuk dinantikan.”
Remedy sendiri telah memberikan konfirmasi pada awal bulan ini bahwa Control 2 masih berada dalam tahap konsep, yang berarti game ini masih belum memasuki pengembangan penuh, dan kemungkinan masih bertahun-tahun hingga game ini tiba.
Sejauh ini game ini bukanlah satu-satunya game Control yang tengah dikembangkan, dimana terdapat sebuah game dengan Codename Condor yang merupakan game co-op PvE empat pemain yang diumumkan pada musim panas tahun lalu.
Sumber: IGN