Decal Resmi Formula 1 Segera Hadir di Rocket League
Dikabarkan Rocket league tengah bekerja sama dengan Formula 1 dan akan menghadirkan skin resmi yang telah mendapatkan lisensi dari Formula 1 ke game pada minggu ini.
Sebagai bagian dari kerja sama tahunan antara Formula 1 dan developer Rocket League, Psyonix, keduanya telah mengumumkan bahwa desain resmi Formula 1 akan hadir di dalam game ini sebagai Decal.
Mulai dari tanggal 20 Mei hingga 26 Mei, 2021, para pemain Rocket League dapat membeli Formula 1 Fan Pack di dalam item shop dengan merogoh kocek sebesar 2000 Credits. Fan Pack tersebut berisikan sebuah Formula 1 2021 Car degan sebuah Decal unik, sepuluh Decal tim F1, dan Pirelli Wheels. Terdapat juga sebuah Formula 1 Player Banner gratis yhang tersedia mulai tanggal 20 Mei.
Seluruh 10 tim Formula 1 akan tersedia di dalam Fan Pack. Termasuk:
- Alfa Romero Racing ORLEN
- Scuderia AlphaTauri Honda
- Alpine F1 Team
- Aston Martin Cognizant F1 Team
- Scuderia Ferrari
- Uralkali Haas F1 Team
- McLaren F1 Team
- Mercedes-AMG Petronas F1 Team
- Red Bull Racing Honda
- Williams Racing
Fan Pack tersebut akan tersedia sepanjang tahun ini.
Rocket League sendiri merupakan sebuah game balapan yang bergabung dengan olah raga dimana para pemainnya akan menggunakan mobil dalam sebuah game yang mirip dengan sepak bila. Pada tahun 2019 Epic Games berhasil mendapatkan developer game tersebut, Psyonix, dan belum lama ini sang developer mengumumkan bahwa game mobile Rocket League akan segera hadir.
Sumber: IGN