Di Eropa, EA Sports FC 24 Berhasil Kalahkan Penjualan Starfield
Jika sebelumnya untuk wilayah Amerika Serikat game Starfield berhasil menjadi yang paling laris di sana, berbeda untuk belahan dunia lainnya – Eropa dimana game EA Sports FC 24 menjadi yang paling laris di sana mengalahkan Starfield.
DIlansir dari data GSD yang dibagikan oleh GamesIndustry.biz, yang mencakup penjualan game fisik dan digital dari pasar di Eropa dan juga publisher ternama selain Nintendo dan 505 Games, penjualan game sepak bola baru milik EA ini yang dirilis pada minggu ketiga bulan September kemarin memang lebih rendah 10% dibandingkan dengan FIFA 23 yang dirilis tahun lalu.
Sedangkan untuk Starfield sendiri yang dirilis pada awal bulan September dan juga tersedia di Game Pass saat perilisannya masih mencapai angka penjualan yang tinggi, dimana ia berhasil menduduki posisi kedua tepat di belakang EA Sports FC 24.
Position | Title |
---|---|
1 | EA Sports FC 24 (EA) |
2 | Starfield (Microsoft) |
3 | NBA 2K24 (2K Games) |
4 | The Crew Motorfest (Ubisoft) |
5 | Mortal Kombat 1 (Warner Bros) |
6 | Payday 3 (Plaion) |
7 | Grand Theft Auto 5 (Rockstar) |
8 | Red Dead Redemption 2 (Rockstar) |
9 | Titanfall 2 (EA) |
10 | Hogwarts Legacy (Warner Bros) |
Sedangkan pada bagian penjualan konsol untuk wilayah Eropa, PlayStation 5 masih terus mendominasi pasar di sana, tentunya data ini tidak termasuk wilayah Inggris dan Jerman. Konsol milik Sony ini mendapatkan peningkatan sebanyak 175% dibandingkan tahun lalu dengan periode yang sama, ketika kelangkaan stock masih terjadi.
Untuk konsol lainnya, seperti Nintendo Switch mengalami penurunan sebanyak 28% dan Xbox Series juga mengalami penurunan sebanyak 35% dibandingkan bulan September sebelumnya.
Bagaimana dengan kalian sendiri? Apakah game yang kalian mainkan masuk ke jajaran 10 game paling laris bulan September kemarin?
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.