DRM Online-Only Crash Bandicoot 4 Dijebol Sehari Setelah Perilisan

Game Crash Bandicoot 4: It’s About Time telah muncul diberbagai platform baru dalam beberapa minggu terakhir. Game ini dirilis di konsol PlayStation 5, Xbox series, dan Nintendo Switch pada tanggal 12 Maret, sebelum akhirnya dirilis di PC pada tanggal 26 Maret. namun, meski ketiga port sebelumnya mendapatkan smabutan yang positif, namun di PC, game ini hadir bersama dengan kontroversi. Dimana para gamer mengkritik keputusan Activision untuk port Battle.net mengharuskan selalu terkoneksi ke internet.

Seperti yang ditemukan oleh DSOGaming, tidak membutuhkan waktu yang lama untuk komunitas PC untuk menemukan jalan keluar, dengan dilaporkan bahwa DRM online-only dari Crash Bandicoot 4 berhasil dibobol hanya dalam kurun waktu satu hari saja setelah game ini hadir di etalase digital. Pada tanggal 27 Maret kemarin, sekelompok grup cracking yang dikenal dengan nama Empress berhasil melakukan bypass DRM tersebut.

DRM Online-Only Crash Bandicoot 4 Dijebol Sehari Setelah Perilisan

Crack ini hadir setelah serangkaian keluhan dilontarkan kepada Activision, dengan para pemain menyebutkan bahwa mereka tidak dapat menikmati kembalinya Crash tanpa koneksi internet. Permasalahan ini telah berada di Battle.net sejak etalase tersebut muncul, namun dengan game seperti Crash 4 tidak memiliki fitur online, tentunya dianggap sebagai masalah yang menghalangi banyak gamer untuk menikmati game tersebut. Banyak yang melaporkan permaslaahan mengenai port ini ketika dirilis, dimana hanya diperparah karena Activision memiliki permasalahan internet yang menyebabkan para gamer tidak dapat mengakses game tersebut.

Untungnya, bagi kalian yang ingin memainkan Crash Bandicoot 4 ini, terdapat pilihan untuk memainkannya tanpa koneksi internet, yakni memainkan game ini di konsol.

Crash Bandicoot 4: It’s About Time Sendiri saat ini telah tersedia di PC, PlayStation 4, PlayStation 5, Nintendo Switch, Xbox One, dan Xbox Series.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More