Event Kolaborasi Capcom Hadirkan Okami Dalam Monster Hunter Rise

Capcom akan menambahkan konten Okami ke game Monster Hunter Rise dalam event kolaborasi terbaru Capcom. Event kolaborasi ini merupakan salah satu bagian dari rencana Capcom mengenai tambahan yang bisa do download untuk game MH Rise, dan kehadiran konten ini juga telah dikonfirmasi melalui Twitter resmi Monster Hunter.

https://twitter.com/monsterhunter/status/1419930558801584152

Cuitan dari akun Monster Hunter menghadirkan sebuah trailer pendek yang menampilkan konten kolaborasi Monster Hunter Rise x Okami. Even ini berisikan sebuah quest spesial yang akan memberikan hadiah “Ammy Costume,” yang merupakan sebuah layered armor set untuk Palamute kalian agar terlihat seperti Amaterasu, yang merupakan pemeran utama di Okami. Ammy Costume akan membuat Palamute menumbuhkan tumbuhan di setiap langkahnya. Pada trailer di atas, juga diperlihatkan bahwa Palamute juga menggunakan senjata yang terlihat mirip dengan Glaive Amaterasu, dan Reflector Gear. Untuk para Hunter, juga di perlihatkan menggunakan sebuah insect glaive yang terlihat seperti sebuah kuas besar, yang merupakan referensi dari mekanisme gameplay Okami.

Okami ini merupakan “Capcom Collab” kedua yang diimplementasikan dalam Monster Hunter Rise. Dikembangkan oleh Clover Studio, dan disutradarai oleh founder PlatinumGames, Hideki Kamiya, Okami awalnya dirilis untuk PlayStation 2, dan Nintendo Wii. Game ini kemudian mendapatkan port ke PlayStation 3, PlayStation 4, Xbox One, dan PC. Pada tahun 2018 kemarin, game ini hadir ke Switch juga. Sekuelnya, Okamiden, sampai saat ini masih eksklusif di Nintendo DS sejak dirilis pada tahun 2011.

Event crossover Monster Hunter Rise x Okami akan dimulai pada tanggal 30 Juli mendatang. Dimana Monster Hunter Rise bisa kalian mainkan di konsol Nintendo Switch.

 

Sumber: Siliconera

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More