Faceplate Resmi Dari Sony Kemungkinan Akan Segera Tiba
Sony dikabarkan telah mematenkan faceplate dari konsol PlayStation 5 mereka setelah memberikan sejumlah ancaman kepada beberapa perusahaan lainnya karena membuat faceplate mereka sendiri. Tindakan tersebut tentunya memunculkan spekulasi bahwa Sony kemungkinan akan mulai menjual variasi faceplate PS5 mereka sendiri.
Belum lama ini sebuah paten telah di daftarkan oleh Sony yang bisa ditemukan di situs US States Patent and Trademark Office, dimana menyatakan bahwa paten tersebut secara resmi diakui pada tanggal 16 November kemarin.
Meski Sony sendiri telah menghadirkan beberapa warna resmi untuk kontroler DualSense, sejauh ini Sony belum menghadirkan warna yang berbeda untuk konsol next-gen mereka. Paten yang baru ini telah menimbulkan sejumlah spekulasi bahwa Sony tengah berencana untuk menjual faceplate individu, sehingga para pemilik konsol ini dapat mengubah warna konsol mereka sesuai dengan warna DualSense yang mereka miliki.
Selagi Sony masih belum memberikan komentar resmi mengenai alasannya untuk mendaftarkan paten tersebut, belum diketahui apakah Sony melakukannya untuk tujuan memproduksi faceplate PS5 sendiri, atau memberikan lisensi kepada produsen pihak ketiga untuk memproduksi faceplate PS5, atau untuk menghindari permasalahan hukum di masa depan dengan perusahaan yang memperjual belikan faceplate mereka sendiri tanpa persetujuan dari Sony.
Sejauh ini, setidaknya terdapat dua kali kejadian sejak perilisan konsol PS5, dimana Sony telah mengancam perusahaan karena mereka berencana untuk menjual faceplate yang tidak resmi kepada para gamer. Tahun lalu, perusahaan Customize Mu Plates mengumumkan bahwa mereka membatalkan seluruh pre-sales dari faceplate PS5 mereka mengikuti ancaman yang diberikan oleh Sony.
Setelah itu terdapat perusahaan Dbrand yang akhirnya mengumumkan bahwa mereka menarik seluruh penjualan faceplate mereka sebelum akhirnya memberikan sebuah pernyataan terpisah di subreddit bahwa mereka akan membuat faceplate 5 baru yang cukup berbeda dari desain original Sony agar kedepannya dapat mengurangi atau meniadakan risiko pelanggaran.
Sumber: IGN