Firesprite, Studio Baru Sony Tengah Membuat Game Horror Dengan Unreal Engine 5
Studio yang belum lama ini diakuisisi oleh Sony, Firesprite, dikabarkan tengah mengerjakan sebuah game triple A baru.
Ditemukan oleh seorang pengguna Resetera, sebuah lowongan pekerjaan di situs studio berbasis Inggris tersebut menyebutkan bahwa sebuah game horror saat ini sedang dalam pengembangan, dan akan berjalan di Unreal Engine 5.
“Kami sedang mencari seorang narrative director untuk bergabung dengan tim pengembang kami dalam sebuah game horror adventure AAA yang berfokus pada cerita di Unreal 5,” bunyi lowongan tersebut. “Narrative director bertanggung jawab untuk storytelling proyek ini, membantu mendirikan dan mempertimbangkan universe dan lore game tersebut, dengan bertanggung jawab untuk mengimplementasi kualitas konten naratif untuk mencapai milestone proyek, dan perilisan game-nya.”
Sejauh ini masih belum diketahui apakah game ini berdasarkan dari properti Sony yang sudah ada sebelumnya, seperti Siren, atau merupakan sebuah IP baru.
Firesprite sendiri saat ini telah mengembangkan game spinoff dari seri Horizon untuk PlayStation VR2 yang bernama Horizon Call of the Mountain dalam kolaborasi dengan Guerrilla Games.
Seperti yang telah dilaporkan sebelumnya pada bulan Januari kemarin, Firesprite dikabarkan telah mengambil alih pengembangan reboot Twisted Metal yang belum diumumkan dari Lucid Games, dan merekrut director game tersebut. Matt Southern, director dari berbagai game Motorstorm telah meninggalkan perannya di Lucid pada bulan Januari untuk mengambil lowongan yang di Firesprite.
Sumber: VGC