Game Final Fantasy “Souls-like” Tengah Dikerjakan Oleh Team Ninja
Dikabarkan oleh Fanbyte, developer game Nioh dan Ninja Gaiden, team Ninja saatini tengah mengembangkan sebuah game spinoff Final Fantasy, yang berupa sebuah game action untuk Square Enix. Game tersebut, dilaporkan berjudul Final Fantasy Origin, dan diperkirakan game tersebut akan diumumkan pada bulan Juni, pada saat bertepatan dengan E3 2021. Square Enix sendiri juga dikonfirmasi muncul pada acara E3 tahun ini.
Laporan dari Fanbyte mengikuti serangkaian rumor mengenai Final Fantasy Origin, dimana game ini telah dibandingkan ke seri Dark Souls dari FromSoftware, dan Star Wars Jedi: Fallen Roder dari Respawn Entertainment. Spinoff Final Fantasy ini dikabarkan akan “lebih dapat diakses [dibandingkan Nioh] untuk audiens yang lebih besar” dan bertempat pada event dari game pertama franchise Final Fantasy. Origin sendiri dikabarkan akan dihadirkan untuk konsol PlayStation 5, dengan versi Windows PC akan dihadirkan setelah versi PS5-nya.
Rumor lainnya mengenai Final Fantasy Origin adalah bahwa Team Ninja akan merilis sebuah demo playabel untuk game tersebut pada musim panas nanti untuk mendapatkan feedback dari para pemain.
Team Ninja dan Square Enix sendiri memiliki hubungan kerja yang dekat, berkat karya mereka di Dissidia Final Fantas NT, sebuah game fighting yang menghadirkan berbagai karakter dari franchise Final Fantasy. Game spinoff ini dikabarkan akan menghadirkan dua karakter dari Final Fantasy, yakni Warrior of Light dan Garland.
Square Enix sendiri seblumnya telah merilis sebuah game dibawah nama Final Fantasy origin. Yang dirilis pada konsol PlayStation pertama, Final Fantasy Origin merupakan sebuah kompilasi dari dua game pertama game tersebut dalam bentuk remastered.
Sumber: Polygon