Gamer Beli Setiap Game Yang Ada di eShop Wii U dan 3DS
Seorang gamer dikabarkan telah membeli setiap game yang ada di eShop Wii U dan juga 3DS menjelang penutupan toko game yang ada di konsol tersebut.
Pembuat konten yang terkenal, yang bernama Jirard ‘The Completionitst’ halil mengklai kalau keseluruhan game yang ada di Wii U sebanyak 866 judul, sedangkan di 3DS terdapat sebanyak 1547 judul.
Untuk ukurannya sendiri sebesar 1,2 TB untuk seluruh game Wii U yang ia beli dan 267 GB dari game 3DS, DsiWare, dan DLC. Untuk biaya yang ia keluarkan adalah sekitar 23 ribu USD dan untuk menelesaikan semua game tersebut setidaknya membutuhkan satu tahun penuh.
Khalil mengatakan bahwa ia berhasil membeli game tersebut dengan menggalang dana, dan akan mendonasikan keseluruhan koleksi game tersebut ke Video Game History Foundation, sebuah organisasi non-profit yang mendedikasikan diri mereka untuk melestarikan sejarah video game.
Mulai tanggal 27 Maret nanti, kalian sudah tidak bisa lagi membeli berbagai macam game di eShop Wii U atau 3DS. Dimana seperti yang telah diungkapkan sebelumnya terdapat hingga seribu game digital eShop yang akan menghilang selamanya setelah eShop 3DS dan Wii U di tutup.
Pada tahun lalu Nintendo meyakinkan bahwa meski tidak ada transaksi jual beli lagi setelah 27 Maret nanti, namun layanan onlinenya masih belum ditutup. Jadi meski sudah melewati tanggal 27 Maret, kalian masih dapat mendownload ulang game-game yang sudah kalian beli sebelumnya.
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.