Hades Rilis Cross-Save Antara PC dan Switch
Meski hades telah dirilis dalam Early Access dua tahun yang lalu, game ini berhasil menarik perhatian para gamer setelah dirilis secara resmi pada bulan September kemarin. Sang developer, Supergiant Games bereksperimen dengan Hades, sebuah game roguelike, dengan gameplay action RPG, yang bahkan memiliki mekanisme dating-sim di dalamnya.
Meski hanya sebuah game indie, game tersebut berhasil mendapatkan delapan nomiasi, dan di nominasikan juga untuk Game of the Year. Hades memiliki performa yang sangat baik pada The Game Awards 2020 tahun ini, dengan berhasil membawa pulang penghargaan untuk Best Indie dan Best Action Game. Berkat mendapatkan kemenangan tersebut, sepertinya Supergiant Games berusaha untuk tetap membuat Hades berada dalam benak para gamer, dimana belum lama ini sang developer mengumumkan update berupa cross-save untuk game tersebut.
Menjelang perilisan resminya, Hades menjadi game yang populer di konsol Nintendo Switch, dan pada hari ini, melalui akun Twitter resmi mereka, diumumkan bahwa fitur cross-save untuk Hades, versi Switch dan PC. Dalam tweet tersebut, pihak developer juga menjelaskan intruksi bagaimana melakukan transfer save data dari Switch atau ke versi Switch.
Untuk mendapatkan fitur ini, pertama-tama kalian harus mendownload dan mengaktifkannya di Nintendo Switch. Untuk mengaktifkan cross-save, para pemain harus memilih fitur tersebut di bagian Main Menu, dan kemudian memilih opsi untuk menghubungkan akun Steam atau Epic Games mereka.
Hades saat ini telah tersedia pada platform Nintendo Switch dan PC.
Sumber: Gamerant