Sang pangeran dari neraka di kabarkan akan segera hadir di konsol Nintendo Switch. Hades, merupakan sebuah game action RPG stylish dari developer Supergiant Games, akan hadir di konsol Nintendo Switch pada musim gugur mendatang, yang kemungkinan akan hadir bersamaan dengan keluarnya game tersebut dari Early Access di PC. Sebelumnya, game Hades ini telah berada di fase Early Access semenjak bulan Desember dua tahun yang lalu, dimana game tersebut selama satu tahun eksklusif di Epic Games Store, dan tahun selanjutnya, game tersebut hadir di Steam pada bulan yang sama.
Yang menarik dari game Hades versi Nintendo Switch ini, akan menghadirkan sebuah fitur cross-save dengan edisi PC-nya, meskipun kalian harus membeli game tersebut pada masing-masing platform.
Hades merupakan sebuah game roguelike dungeon crawler yang menggabungkan berbagai aspek terbaik yang dimiliki oleh Supergiant, termasuk fast-paced action dari Bastion, atmosfer dari Transistor, dan gaya bercerita dari Pyre. Walau Hades merupakan sebuah game roguelike, yang berarti para pemain akan memulai game kembali dari awal jika mereka mati, berbagai ability yang telah didapatkan, dan upgrade senjata yang telah dilakukan akan tetap ada.
Sejak Bastion dirilis pada tahun 2011, Supergiant Games telah memantapkan dirinya sebagai studio indie yang solid dengan memiliki bakat untuk setting science-fiction dan fantasy yang digambar dengan tangan. Supergiant Games sebelumnya telah merilis beberapa game lain seperti Transistor pada 2014 dan Pyre pada 2017. Hades adalah judul keempatnya.