IGF Awards Akan Dilakukan Online Via Twitch
Beberapa minggu yang lalu, GDC 2020 menyatakan akan menunda acaranya karena kekhawatiran atas virus korona/Covid-19, selain itu banyak juga developer game yang tidak jadi berpartisipasi dalam acara ini, yang merupakan salah satu faktor berpengaruh pada penundaan acara ini. Namun GDC mengungumkan akan melakukan sebuah peresentasi yang akan dilaksanakan melalui layanan streaming, pre-recorded acara tersebut juga akan dibuat dan disebarkan di internet.
Dilansir dari PCgamer, dalam minggu depan tanggal 16 hingga 20 Maret, saluran Twitch milik GDC akan menyiarkan percakapan pre-recorded yang sudah direncanakan akan dilakukan pada acara fisiknya. Percakapan ini akan di siarkan selama 8 jam setiap harinya dari jam 9 pagi waktu pasifik (sekitar jam 11 malam WIB) hingga pukul 5 sore waktu pasifik (sekitar jam 7 pagi esoknya). Namun perlu diketahui tidak semua percakapan bersama GDC akan disiarkan
Selain itu semua percakapan GDC 2020 yang sudah disiarkan akan dapat diakses secara gratis di GDC Vault, selain itu mereka juga akan membagikan siarannya melalui kanal Youtube mereka sendiri, dalam waktu beberapa minggu hingga bulan kedepan.