Ion Fury, Hadir Untuk Konsol Pada Bulan Mei Mendatang
Sebuah game FPS yang bergaya old-school berjudul Ion Fury mendapatkan tanggal perilisannya. Belum lama ini, publisher 3D Realms dan 1C Entertainment mengumumkan, game tersebut akan diluncurkan untuk konsol PlayStation 4, Xbox One dan Nintendo Switch pada tanggal 14 Mei mendatang secara digital. Sedangkan untuk versi fisiknya akan diluncurkan secara global pada tanggal 26 Juni. Game ini akan mendukung lima bahasa yaitu, bahasa Inggris, Prancis, Jerman, Rusia, serta Spanyol.
Masa pre-order untuk versi digital game Ion Fury akan dibuka pada tanggal 1 Mei untuk platform Xbox One dengan diskon sebesar 15%, dan pre-order untuk platform Nintendo Switch akan dimulai pada tanggal 7 Mei dengan diskon yang sama, sayangnya tidak ada kabar tentang pre-order game tersebut pada platform PlayStation 4.
Untuk versi fisiknya kalian bisa mendapatkannya melalaui website offical game tersebut. Terdapat tiga versi game fisik yang dijual pada website tersebut, yaitu:
- Ion Fury – Switch Version ($29.99 atau sekitar 460 ribuan)
- Ion Fury – PlayStation 4 Version ($24.99 atau sekitar 380 ribuan)
- Ion Fury – PC Version ($29.99 atau sekitar 460 ribuan)
Sebelumnya, game Ion Fury sudah dirilis pada platform PC melalui Steam dan GOG, serta website officialnya pada bulan Agustus tahun lalu.
Sumber: gematsu