Koei Tecmo Ingin Membuat Lebih Banyak Game Bergaya Hyrule Warriors: Age of Calamity

Bukan hanya para gamer yang senang dengan game Hyrule Warriors: Age of Calamity. Koei Tecmo, sang developer yang telah bekerja dengan Nintendo untuk menghasilkan game ini, sangat sengan dengan reaksi para gamer mengenai informasi game tersebut yang telah dirilis sejauh ini. Studio ini, sebelumnya pernah membuat berbagai judul game seperti Persona 5 Scramble, dan Dynasty Warriors, dan dikabarkan bahwa mereka ingin mengerjakan game yang seperti ini di masa yang akan datang.

Yosuke Hayashi, seorang producer dari Koei Tecmo dan kepala dari Team Ninja, membagikan bahwa ia sangat senang dengan penerimaan dari Hyrule Warriors: Age of Calamity pada komunitas gaming. Ia mengatakan, bahwa ia dan timnya sangat menikmati mengerjakan game yang berada dalam franchise Nintendo, dan ia sangat menantikan para pemain dapat memainkan game tersebut. Ia juga mengatakan bahwa ia berharap bahwa timnya bisa mengerjakan “lebih banyak game yang menarik” seperti Hyrule Warriors: Age of Calamity.

Sebagian penggemar percaya bahwa hal ini berarti Koei Tecmo kemungkinan sedang mengerjakan sebuah entri lain dengan basis khas mereka, yang menggunakan franchise Nintendo lainnya, namun, sampai saat ini kedua perusahaan tersebut belum memberikan komentar apapun yang bisa mendukung spekulasi tersebut.

Meski komentar yang dibuat Hayashi tidak memastikan apapun, namun komentar tersebut membuka pintu kemungkinan untuk menghadirkan game serupa dengan franchise ikonik yang ada di industri gaming.

Hyrule Warriors: Age of Calamity dijadwalkan untuk dirilis pada tanggal 20 November,2020 di konsol Nintendo Switch.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More