Kolaborasi Rainbow Six Siege dan Resident Evil Diungkap
Pada awal tahun ini, Ubisoft dan Capcom mengumumkan bahwa mereka akan berkolaborasi dalam sebuah crossover kecil antara Rainbow Six Siege, dan Resident Evil. Crossover ini akan hadir dalam bentuk sebuah kostum bundle untuk satu playable operator, Zofia, dimana ia akan berpakaian seperti Jill Valentine, secara spesifik, penampilan Jill yang muncul pada game pertama Resident Evil. Namun hal ini bukanlah kolaborasi terakhir antar kedua perusahaan ini, dimana yang kedua belum lama ini telah tiba di dalam game ini.
Sama seperti yang pertama, kolaborasi ini hanya kosmetik, untuk kali ini adalah operator Lion. Kolaborasi ini membuat karakter tersebut menggunakan outfit dari prontagonis paling populer Resident Evil, Leon S. Kennedy, yang sebelumnya telah membintangi Resident Evil 2, Resident Evil 4, Resident Evil 6, dan film Infinite Darkness di Netflix.
Menariknya, dibandingkan menghadirkan outfit Leon dari Resident Evil 2, Ubisoft dan Capcom memutuskan untuk menggunakan kostumnya dari Resident Evil 4. Pengumuman trailer yang dibagikan juga mereferensikan ke game tersebut, dengan Lion menggunakan kemampuan pisau Leon.
Tidak mengejutkan jika mereka memutuskan untuk menggunakan penampilan Leon dari Resident Evil 4. Meski remake dari RE 2 merupakan salah satu game Leon paling baru, namun Resident Evil 4 masih merupakan game yang sangat populer, meski game ini telah dirilis 16 tahun lalu.
Rainbow Six Siege sendiri saat ini telah tersedia dan dapat kalian mainkan di PC, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, dan Xbox Series.
Sumber: Gamerant