Konsol Xbox Series X|S Telah Terjual Lebih Dari 100 Ribu Unit di Jepang

Xbox Seris X dan S dikabarkan telah terjual sebanyak 100 ribu unit di Jepang, membuat konsol ini akan segera melampaui penjualan lifetime sales dari Xbox One hanya dalam kurun waktu satu tahun saja.

Dilansir dari data penjualan terbaru Famitsu, konsol Xbox Series S telah terjual sebanyak 2,920 unit dan Xbox Series X telah terjual sebanyak 527 unit pada minggu yang berakhir di tanggal 10 Oktober, 2021. Dan jika digabungkan maka akan membawa total penjualan sejak kedua konsol tersebut dirilis sampai sekarang menjadi 102,591, dengan (64,284 untuk Series X dan 38,307 untuk Series S).

Sebagai pembanding, dibutuhkan sebanyak 220 minggu (4.5 tahun) bagi konsol Microsoft sebelumnya untuk mencapai angka penjualan 100 ribu, yang dicapai pada bulan November tahun 2018, hal ini berdasarkan data yang dikumpulkan oleh Game Data Library.

Dan dengan penjulan lifetime sales sekitar 115 ribu unit, Xbox Series X dan Series S sudah berada di jalurnya untuk mengalahkan total penjualan Xbox One di Jepang, sekitar satu tahun setelah perilisannya.

Namun, jika dibandingkan dengan platform lainnya yang ada di market, dan PlayStation 5 yang berhasil terjual sebanyak 1.2 juta unit. Namun mengingat penjualan yang buruk di market Jepang, hal ini merupakan awal yang baik untuk Xbox.

Microsoft telah memperbarui usaha mereka di Jepang, terutama dengan perilisan konsol terbaru mereka. Dimana Xbox Series X dan Series S dirilis di hari yang sama dengan wilayah lainnya pada bulan November kemarin.

Sumber: VGC

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More