Leaker: Far Cry 7 Masih Lama, Dikembangkan Saja Belum
Far Cry 7 dikabarkan masih belum dikembangkan, yang artinya bahwa kalian masih harus menunggu waktu yang cukup lama, mungkin beberapa tahun kedepan hingga kalian bisa memainkan game tersebut. Dan jika laporan yang dibagikan oleh seorang leaker ini benar adanya, maka gap antara Far Cry 6 dan 7 akan sangat besar jika dibandingkan dengan entri sebelumnya, seperti FC 5 dengan FC6 yang hanya terpaut tiga tahun saja, namun dalam 3 tahun tersebut Ubisoft telah menghadirkan sejumlah game spin-off lainnya.
Seperti yang disebutkan di atas, leaker yang bernama Script ini mengabarkan kalau pengembangan untuk Far Cry terbaru bahkan masih belum dilakukan. Untuk tingkat kepercayaan leaker ini sendiri, merekalah yang mengabarkan tampilan pertama gameplay dari game Avatar: Frontiers of Pandora.
Far Cry 7 has not started development.
— Script (@ScriptLeaksR6) March 28, 2023
Namun berdasarkan sejumlah laporan yang lainnya mengindikasikan kalau game ini telah melewati sejumlah tahap perencanaan beberapa kali, namun masih belum termaterialisasi hingga masuk ke dalam tahap pengembangan. Untuk gamenya sendiri Far Cry 7 secara internal dikenal dengan nama Project Blackbird sedangkan untuk bagian multiplayernya dikenal sebagai Project Maverick, keduanya disebutkan mendapat campir tangan dari Ubisoft Montreal.
Dan untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.