Microsoft Konfirmasi Xbox Gamescom 2021
Microsoft mengumukan waktu dan tanggal untuk acara stream Xbox gamescom 2021. Presentasi tersebut akan digelar secara online pada jam 10:00 PT/00:00 WIB pada tanggal 24 Agustus mendatang. Kalian yang tertarik dapat menonton acara tersebut di Twitch dan YouTube. Microsoft juga mencatat bahwa mereka akan menghadirkan streaming ini dalam 30 bahasa, termasuk American Sign Language, dan akan melakukan stream juga di layanan seperti Bilibili, dan VK.com. Microsoft juga akan menggelar sebuah Xbox FanFest.
Microsoft sayangnya tidak menyebutkan seberapa lama mereka akan menggelar Xbox gamescom 2021. Namun, Microsoft mengkonfirmasi bahwa game dari first party Xbox Game Studios, dan game third party juga akan dihadirkan. Disebutkan juga bahwa tambahan untuk Xbox Game Pass akan hadir. Game-game yang muncul sebelum 2021 berakhir juga akan muncul.
Sedangkan untuk Xbox FanFest, pihak perusahaan tidak menyebutkan apapun mengenai hal tersebut. Namun menuliskan bahwa situs resmi Xbox akan melakukan update dengan lebih banyak detail mengenai porsi tersebut. Nantinya juga terdapat beberapa game konsol dan PC pilihan yang akan mendapatkan diskon sampai dengan 75 persen di Microsoft Store.
Hal ini adalah salah satu dari dua acara yang dikonfirmasi sejauh ini. Geoff Keighley mengkonfirmasi pada awal bulan Agustus 2021 kemarin bahwa gamescom Opening Night Live akan digelar pada tanggal 25 Agustus, 2021.
Sumber: Siliconera