Modder Hadirkan Trek Mario Kart di Microsoft Flight Simulator
Seorang modder dikabarkan telah menambah tujuh trek Mario Kart untuk game Microsoft Flight Simulator.
Seperti yang diketahui oleh pihak VGC, modder bernama Illogicoma telah menambahkan tujuh trek dari mario Kart 8 untuk Microsoft Flight Simulator, dimana ia kemudian melanjutkan dengan menampilkannya di Twitch. Mod tersebut dimulai pada Mount Wario sebelum akhirnya memawa pemain melewati serangkaian trek, termasuk Moo Moo Meadows, Rainbow Road, Mute City, Cloudtop Cruise, Shy Guys Falls, dan Bowser’s Castle.
Di Twitter Illogicoma menjelaskan bahwa ia berpikir bahwa menambahkan trek pada game Flight Simulator merupakan ide yang menyenangkan. Ia kemudian menjelaskan bahwa mod custom yang dibuat mengunakan trek yang tersedia di The Models Reource dan sebuah addon Blaender mengizinkan untuk membuat aset 3D kustom untuk Flight Simulator.
So anyway I thought mario kart 8 tracks would also be fun when you play them in flight simulator so I put mario kart 8 tracks in flight simulator and played them and it was true. pic.twitter.com/Gbn5kRfg92
— Illogicoma (@Illogicoma) August 29, 2021
Pada stream tersebut, Illogicoma juga membuka kontruksi pada trek tersebut. Ia mengatakan, “Fun fact, Saya mencoba untuk membuat collision bekerja di sini, dan hal tersebut tidak bisa karena plug-in berada di versi Blender, dan Saya pikir hal tersebut tidak akan bekerja.” Hal ini dapat dilihat beberapa kali dimana pesawat terbang melalui bagian dari environment tanpa terjadi apapun. Terlepas kurangnya objek-objek yang padat, trek yang dimodifikasi ini berisikan panduan penanda. Yang ditambahakan dalam bentuk fly-through rings, yang memberikan checkpoints untuk membantu menavigasi setiap tikungan dan belokan yang ada.
Sumber: IGN