Monster Hunter Rise Diumumkan Untuk Nintendo Switch

Beberapa waktu belakangan ini, terdapat beberapa rumor yang mengatakan bahwa Capcom sedang bersiap-siap untuk merilis sebuah game Monster Hunter baru untuk konsol Nintendo Switch. Dan saat presentasi terbaru dari Nintendo Direct Mini: Partner Showcase, rumor tersebut benar. Capcom akhirnya secara resmi mengumukan game baru Monster Hunter, yang bernama Monster Hunter Rise sebagai sebuah game eksklusif untuk konsol Nintendo Switch.

Dalam trailer yang diperlihatkan, Monster Hunter Rise menampilkan berbagai gerakan yang rumit untuk franchise Monster Hunter, dimana para pemain bisa menjelajahi dunia Monster Hunter Rise dengan menunggangi seekor anjing, yang dapat juga memanjat dan berlari di tebing. Sebuah grapling hook juga diperlihatkan, yang meningkatkan kapabilitas penjelajahan para pemain Monster Hunter.

Selain menampilkan ekplorisasi, dan gerakan, trailer Monster Hunter tersebut juga menunjukan beberapa monster yang akan diburu dalam game ini. Seperti monster yang mirip dengan seekor burung, Aknosom, kemudian terdapat monster lainnya, Tetranadon, Great Izuchi, dan signature monster dalam Monster Hunter Rise, Magnamalo.

YouTube player

Setelah tampil dalam Nintendo Direct Mini: Partner Showcase, Nintendo mengumumkan Monster Hunter Direct yang membicarakan game Monster Hunter baru ini lebih mendetail. Dimana diperlihatkan sebuah fitur bernama Wirebug pada Monster Hunter Rise. Ini merupakan sebuah mahluk yang bisa dibawa oleh para Hunter ketika mereka pergi untuk berburu. Penggunaan utamanya, seperti yang diperlihatkan pada trailer pertama, digunakan sebagai grapling hook. Namun, Wirebug juga bisa digunakan untuk menyerang juga. Tentunya, Monster Hunter Rise juga menghadirkan fitur multiplayer.

Monster Hunter Rise akan dirilis secara eksklusif untuk Nintendo Switch pada tanggal 26 Maret, 2021 mendatang.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More