Multiplayer Halo Infinite Masih Mengalami Permasalahan Desync Yang Serius
Para gamer yang ada di komunitas Halo Infinite masih mengalami permasalahan desync dimana bukti-bukti dari permasalahan tersebut membanjiri thread dan video yang ada di subreddit Halo Infinite. Meski 343 Industries sendiri telah menyadari permasalahan ini, namun sampai saat ini pihak developer masih belum melakukan tindakan apapun.
Sebagai sebuah entri terbaru dalam franchise Halo, Halo Infinite berhasil dimainkan oleh banyak pemain berkat model multiplayer mereka yang dapat dimainkan secara gratis. Sayangnya, multiplayer dalam game tersebut merupakan salah satu sumber masalah untuk para gamer, karena memiliki masalah di dalamnya. Performa yang kurang baik, banyaknya cheat, permasalahan matchmaking, dan yang lainnya merupakan salah satu dari sekian masalah yang dialami oleh para pemain, namun salah satu yang paling banyak mendapatkan keluhan adalah mengenai stabilitas multiplayer itu sendiri.
Salah satu masalah besar yang ditemukan oleh para pemain adalah desync di multiplayer Halo Infinite. Pada dasarnya desyc terjadi ketika sebuah informasi tidak tersampaikan ke server mengenai apa yang dilakukan pemain dan dengan apa yang sedang dilakukan oleh pemain. Hal ini membuat sebuah situasi yang cukup menyebalkan, seperti musuh tidak terkena damage ketika menyerang, dan sejenisnya. Selain itu diperparah dengan tidak adanya indikasi yang menunjukan pemain mengalami desync sampai karakter mereka mati secara tiba-tiba.
Dalam 24 jam terakhir ini, banyak video yang dibagikan di Reddit oleh berbagai pemain yang menunjukan permasalahan desycn ini. Sayangnya pihak developer, 343 Industries saat ini sedang tidak menangani permasalahan tersebut. Dimana seorang developer Halo Infinite menyebutkan bahwa developer yang biasanya bertanggung jawab mengatasi permasalahn tersebut saat ini sedang disibukan oleh tugas lain. Dengan demikian tampaknya permasalahan ini akan masih jauh dari kata selesai.
Selain multiplayer, Halo Infinite juga memiliki campaign single player juga yang dapat kalian mainkan di PC, Xbox One, dan Xbox Series, tanpa takut terkena masalah di atas.
Sumber: Gamerant