NieR: Automata Mendapatkan Adaptasi Anime
Game NieR: Automata telah mendapatkan cukup banyak crossover dengan berbagai macam game lainnya sejak dirilis pada tahun 2017, namun langkah terbaru dari game tersebut masuk ke medium baru, yakni adaptasi anime. Square Enix belum lama ini mengumumkan dalam acara livestream peringatan ulang tahun ke 5 dari game tersebut, bahwa NieR: Automata akan mendapatkan adaptasi anime. Aniplex of America juga membagikan pengumuman tersebut, yang mengindikasikan bahwa adaptasi ini akan ditayangkan secara global.
Selain itu, Aniplex telah membagikan sebuah teaser untuk anime NieR: Automata yang menampilkan concept art dari sang prontagonis 2B, dan Pod pendampingnya. Selain itu, situs resmi anime ini menampilkan lebih banyak dari yang ditampilkan oleh teaser ini, dan juga menjanjikan informasi lebih lanjut untuk segera diumumkan. Informasi seperti jendela penayangan, staff produksi atau studio, dan channel siaran, sejauh ini masih belum tersedia.
Berdasarkan pada deskripsi yang tersedia di situs tersebut, plot dasar dari adaptasi ini identik dengan versi game. Sama seperti game, anime NieR: Automata bertempat jauh di masa depan, dimana manusia tersingkir dari Bumi oleh Machine Life Forms yang dikeluarkan oleh ras alien yang menyerang. Setelah berlindung di bulan, manusia mengirimkan pasukan Android untuk merebut kembali Bumi.
Sumber: Siliconera