Overwatch Ubah Nama McCree
Activision Blizzard telah dihantam dengan sebuah gugatan yang dilayangkan oleh negara bagian California, dengan tuduhan bahwa perusahaan tersebut telah melakukan diskriminasi gender, pelecehan seksual, memiliki tempat kerja yang toxic, serta yang lainnya. Gugatan ini telah memberikan dampak kepada Activision Blizzard, dan game-game mereka, dengan Overwatch tanpa terkecuali. Salah satu developer Blizzard diduga telah melakukan tindakan toxic di tempat kerja, mantan lead designer Diablo 4, Jesse McCree yang telah meninggalkan perusahaan, memiliki namanya di Overwatch, dengan hero McCree yang dinamai setelahnya. Namun, hal tersebut akan berubah.
Overwatch akhirnya meres[on kepada permintaan para penggemarnya untuk mengubah nama McCree. Tim developer telah merilis sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa mereka perlu mengubah nama McCree menjadi “sesuatu yang lebih mewakili Overwatch.” Blizzard mengatakan bahwa akan membutuhkan waktu untuk melakukan perubahan nama ini dengan benar,namun hal ini akan menjadi sebuah bagian rencana untuk sebuah arc cerita yang awalnya direncanakan untuk dimulai pada bulan September. Arc cerita baru ini telah ditunda ke bulan Desember sehingga Blizzard bisa mengintegrasi perubahan nama McCree ke dalam narasi.
A message from the Overwatch team. pic.twitter.com/2W3AV7Pv6X
— Overwatch (@PlayOverwatch) August 26, 2021
Alih-alih memulai alur cerita Overwatch baru, Blizzard akan merilis peta Free for All di bulan September. Sejauh ini masih belum diketahui apakah ini adalah map Malevento yang sebelumnya telah bocor, yang dilaporkan seharusnya dihadirkan dalam game ini dibulan Agustus, namun kemudian ditunda karena gugatan, atau sebuah peta yang sepenuhnya berbeda.
Overwatch sendiri saat ini telah tersedia di PC, PS4, Switch, dan Xbox One.
Sumber: Gamerant